Jaga Kesehatan Anggota, Polres Pamekasan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Berkala 

    Jaga Kesehatan Anggota, Polres Pamekasan Gelar Pemeriksaan Kesehatan Berkala 

    PAMEKASAN - Guna menjaga kesehatan dan stamina, Polres Pamekasan yang dimotori oleh Urkes Bag Sumda bekerjasama dengan Biddokkes Polda Jatim menggelar pemeriksaan kesehatan (Rikkes) berkala Zona 8 bagi anggota Polri dan ASN khususnya Polres Pamekasan.

    Kegiatan Rikkes berkala Zona 8 tersebut di gelar di Gedung Bhayangkara Polres Pamekasan, Selasa (9/1) pagi.

    Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan melalui Kasihumas Polres Pamekasan AKP Sri Sugiarto, mengatakan perhatian dan kepedulian Polri terhadap anggotanya terbilang sangat baik. Pemeriksaan kesehatan ini dilaksanakan secara rutin minimal setahun sekali secara bergantian.

    Apabila dalam rikkes tersebut, diketahui ada personil yang memiliki penyakit atau gangguan kesehatan maka akan diberikan rujukan ke rumah sakit Polri (RS. Bhayangkara) untuk ditindak lanjuti. Semuanya gratis tidak dipungut biaya.” ungkap Kasihumas.

    Lanjut Kasihumas, ini sebagai upaya pencegahan karena nanti akan muncul hasil diagnosa laboratorium secara lengkap juga ada rekomendasi apa yang harus dilakukan kepada yang bersangkutan.” imbuhnya.

    AKP Sri Sugiarto menambahkan, pemeriksaan kesehatan tersebut sendiri meliputi gigi, darah, urine, EKG, Thorax, pemeriksaan fisik, tensi, visus mata, MMPI, jantung hingga kesehatan jiwa.

    Pemeriksaan kesehatan berkala Zona 8 T.A 2024 ini, diikuti oleh personel Polres Pamekasan, Personil Polsek Jajaran Polres Pamekasan, Brimob dan ASN Polres Pamekasan. (*) 

    pamekasan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Polres Pamekasan Siagakan Personel untuk...

    Artikel Berikutnya

    Polres Pamekasan Ungkap Kasus Pencabulan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri-TNI dan Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Gelar Patroli Besar untuk Pulihkan Keamanan di Yalimo
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    PN Rembang Gelar Public Campaign Zona Integritas di Pantai Karang Jahe
    Hendri Kampai: Visi Indonesia Emas 2025, Harapan yang Tertunda oleh Realitas

    Tags